Jumat, 21 Januari 2022

RESUM KE3

 Resum ke3_ Gelombang 23_BM_Blig dan YouTube Mengantarkanku Menjadi Guru Inspiratif Terbaik Nasional


Rabu, 21 Januari 2022

Pemateri : Rita Wati, S.Kom

Moderator: Rosminiyati

Materi: Blog dan Youtube Mengantarkanku Menjadi Guru Inspiratif Terbaik Nasioanl

 

Ibu Rita Wati merupakan Guru Informatika di SMP Negeri 2 Mendoyo Kab.Jembrana Provinsi Bali. Selain itu beliau juga merupakan alumni Gelombang 10 Belajar Menulis PGRI yang diprakarsai oleh Om Jay. Kegiatan lain yang digelutinya yaitu blooger, penulis, moderator dan youtuber. Pada gelombang 16 Belajar Menulis beliau mulai menjadi narasumber.

Awal mula ketertarikannya dengan menulis sudah cukup lama, sejak 2 dekade lalu tahun 2001 di awal beliau menjadi mahasiswa. Pada saat itu beliau berteman dengan dengan seorang penulis yang telah menerbitkan buku. Akan tetapi beliau  tidak tahu mau menulis apa dan bagaimana cara memulainya. Sehingga keinginan tersebut jauh terpendam tanpa ada realisasi. Empat tahun kemudian tepatnya di tahun 2005, keinginan untuk menulis mulai menggebu kembali.  Meskipun demikian beliau tidak terlalu aktif untuk mencari tahu grup belajar menulis, apalagi saat itu tidak seramai seperti sekarang.

Ketika pandemi melanda negara Indonesia dan beberapa negara lain di dunia, semua kegiatan dilakukan dari rumah. Kondisi memaksa utuk berubah, di saat itulah beliau mulai coba-coba mengikuti peatihan belajar menulis gelombang 10 di grup menulis Om Jay. Pertemuan pertama sampai kelima biasa-biasa saja hanya membuat resume dari materi pelatihan. Pada pertemuan ke enam bu Rita mulai mencoba untuk membuat resum dengan kalimatnya sendiri. Ternyata tulisan beliau mendapatkan perhatian dari Om Jay. Berawal dari sini beliau makin semangat untuk menulis dan menghasilkan beberapa buku antologi maupun solo.

Selama masa pandemi selain menghasilkan karya tulis buku antologi maupun solo, bu Rita merambah dunia blog dan youtube untuk mengatasi pembelajaran jarak jauh. Konten yuotube dan blog berisikan materi pembelajaran. Beliau sudah mengasilkan beberapa konten youtube dan menulis di blog. Menjadi blogger dan youtuber konten matri pembelajranelah menghantarkan bu Rita menjadi seorang pemenang terbaik nasional.

Cerita tentang beliau ini sangat menginspirasi bagi banyak orang, peserta pelatihan sangat antusias dalam bertanya tentang blog dan youtube. Hampir sama dengan saya yang mengenal dunia youtube di saat masa pandemi. Bedanya saya tidak intens dalam membuat konten hanya beberapa konten yang saya buat. Berikut  salah satu link Video Bu Rita tentang membuat blog.

Ada hal menarik yang dapat saya ambil dari kisah beliau, yaitu konsisten menulis di blog. Tatanan Blog bu Rita nampak bagus, berikut contoh  Blog Bu Rita. Saya akan mencoba menata blog yang masih jarang diisi tulisan. Tatanan blog saya masih jauh dari sempurna. Satu hal yang ingin saya lakukan yaitu bisa mengisi halaman blog. Ada  yang bisa bantu???

29 komentar:

  1. Sukses...mantap ..๐Ÿคฉ๐Ÿ‘๐Ÿ‘

    BalasHapus
  2. Keren blognya, resumenya juga mantap. Semangat...

    BalasHapus
  3. Mantap๐Ÿ‘
    Ijin koreksi dikiiitt Bu๐Ÿ™, harinya masih Rabu (harinya kan Jum'at ya), terus yg paling atas masih "Menjadikan menulis sebagai passion".

    BalasHapus
  4. Kalau dilengkapi dengan chanel YouTube bu rita akan semakin keren tulisan di blog ini.

    BalasHapus
  5. Bu Ririn.. tolooong.. gered aku...
    Biar bisa spt ibu

    BalasHapus
  6. Tulisan sudah menarik tinggal masukan bisa mengeksplore link yang diberikan oleh narsum keep writing and sharing dan tunggu kejutan selanjutnya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya Bun, saya coba tapi kok hanya link saja yang keluar

      Hapus
  7. Keren kawan
    Tetap sehat

    Mampir ke no 34 yah
    Mksh

    BalasHapus

MERAIH PENGHARGAAN ADIWIYATA MANDIRI

  Dok. Pribadi Setelah gagal tahun lalu dalam meraih penghargaan Sekolah Adiwiyata Mandiri,  tidaklah menyurutkan semangat SMPN 1 Beji untuk...